Napanews! Tapanuli selatan mengikuti PILKADES (PEMILIHAN KEPALA DESA) yang di selenggarakan tersebar di 15 kecamatan se kabupaten tapanuli selatan.
Dari 211 desa yang tersebar di 15 kecamatan kabupaten Tapanuli Selatan, terdapat 107 desa yang mengikuti Pilkades pada 14 Desember 2022. Sementara Di kecamatan batangtoru ada 4 desa yang mengikuti pilkades tersebut yaitu, Desa Napa,Desa Telo, Desa Huta Baru, dan Desa Padang Lancat.
Desa Napa sebagai desa yang mengikuti Pilkades 2022 ini, mendapat dukungan dari semua pihak seperti babinsa babinkamtibmas yang sudah ikut serta mengamankan berjalannya Pilkades Desa Napa serta seluruh masyarakat Desa Napa.
Pilkades Desa Napa di adakan pada 14 Desember 2022 di Kampung II. Pemungutan suara yang di lakukan oleh KPPS dari 3 TPS di mulai pada pukul 07.00 sampai 14.00 wib. Sementara pembukaan peti suara di lakukan pada 14.20 sampai 17.00 wib.
Pilkades Desa Napa tahun 2022 ini di ikuti oleh 3 calon Kepala Desa yaitu, nomor urut 1. Razab nomor urut 2. Hendri Syahputra Siregar yang juga sebagai kepala desa incomben pada saat ini dan nomor urut 3. Hasan Dalimunthe.
Ketiga calon sudah melakukan tahapan demi tahapan Pilkades yang sudah di mulai pada bulan September 2022 seperti pemberkasan, Mental Idiologi,Kampanye Terbuka, sampai pada Pemilihan yang di selenggarakan langsung oleh KPPS yang di awasi oleh PPKD dan pilih langsung oleh masyarakat Desa Napa.
Dari Pilkades ini, Ketua PPKD Desa Napa pada pukul 17.20 mengumumkan hasil dari pemungutan suara yang di saksikan oleh seluruh masyarakat dan para calon serta pendukungnya, dan yang terpilih sebagai Kepala Desa Napa adalah nomor urut 2 (HENDRI SYAHPUTRA SIREGAR) Dengan perolehan suara 569 suara, sementara nomor urut 1 memperoleh suara sebanyak 417 suara dan nomor urut 3 sebanyak 152 suara dan suara yang batal sebanyak 6 suara.
Semoga Kepala Desa terpilih menjadi kepala desa yang amanah, mementingkan masyarakat, dan bisa membawa Desa Napa menjadi Desa yang lebih baik lagi. SELAMAT KEPADA KEPALA DESA TERPILIH (b.w siregar)
Abdul Kadir
16 Desember 2022 08:33:55
Selamat buat Kades Terpilih.....semoga desa napa bertambah maju....